LPM Mayantara

LPM Mayantara

Tinggalkan SM Entertainment, D.O EXO Gandeng Manajer Dirikan Agensi Sendiri

Do Kyungsoo EXO. (Foto: pinterest.com)


Penulis: Tina Tantriyanti 

MAYANTARA – Setelah dirumorkan bergabung dengan agensi lain pasca hengkang dari SM Entertainment, Do Kyungsoo akhirnya memilih mendirikan agensi sendiri. Kabar ini dikonfirmasikan oleh SM Entertainment pada Rabu (18/10). 

Dilansir dari Allkpop, agensi yang didirkan D.O ini rencananya akan digunakan untuk mengurus aktivitasnya dalam berkarir diluar kegiatan bersama dengan EXO. 

SM Entertainment juga menjelaskan bahwa kontrak eksklusif D.O akan berakhir pada bulan November, namun untuk aktivitas D.O bersama EXO akan tetap dilakukan bersama mereka. 

Melalui perusahaan barunya, D.O mengajak sang Manajer, Nam Kyungsoo untuk bergabung mendirikan agensi tersebut. 

Nama perusahaan yang dipilih cukup menggemaskan yakni SooSoo Company. Nama tersebut merupakan gabungan dari nama D.O Kyungsoo dan Nam Kyungsoo. 

Nam Kyungsoo merupakan salah satu Executive Director di SM Entertainment yang terlibat dalam perjalanan karir Do Kyungsoo. 

Do juga menyebutkan bahwa Nam Kyungsoo memiliki peran penting dalam karirnya di bidang akting. 

Dalam beberapa kurun waktu belakangan, isu kontrak dan hengkang seringkali mengerubungi EXO beserta membernya. 

Dimulai dari Lay dimana kontrak eksklusifnya dengan SM  berakhir pada bulan April 2022 lalu. 

Lay berpamitan dengan penggemar melalui Instagram pribadinya. Namun, meskipun kontrak dengan SM telah berakhir, Lay akan melanjutkan aktivitasnya bersama EXO dan juga SM meskipun ada jarak yang memisahkan antara Korea Selatan dan China. 

Selanjutnya, sub-unit EXO, CBX (Chen, Baekhyun, Xiumin) mengakhiri kontrak pada bulan Juni 2023, namun mereka berhasil mencapai kesepakatan kembalu dengan SM Entertainment. 

Terakhir, sub-unit SC (Sehun, Chanyeol) yang diterpa isu akan pindah pada agensi milik Jung Hoon, namun tidak mendapatkan sanggahan dari SM Entertainment.***




Editor: I.K Nino Sativara