LPM Mayantara

LPM Mayantara

Lagi Tugas di Luar Kota tapi Ingin Ikut UAS? Cek Dulu, Begini Tata Cara Numpang Ujian UTM Biar Nggak Kecele!

Mahasiswa UT melaksanakan Ujian Tatap Muka.
Mahasiswa UT melaksanakan Ujian Tatap Muka. (Foto: ut.ac.id)


Editor: I.K Nino Sativara | Penulis: Arilza 

MAYANTARA- Ujian Tatap Muka (UTM) merupakan salah satu bentuk UAS yang ditawarkan dalam mengikuti perkuliahan di Universitas Terbuka. 

Ujian Tatap Muka (UTM) pada semester genap 2023.1 ini nantinya akan dilaksanakan pada tanggal 24 Juni hingga 25 Juni 2023. 

Bagi kamu mahasiswa Universitas Terbuka daerah Surakarta yang ingin mengajukan numpang ujian ke daerah lain, berikut ini tata caranya. 

Dilansir dari akun Instagram @utsurakarta, cara pertama yang harus kamu siapkan adalah identitas diri. 

Adapun identitas diri yang harus disiapkan terdiri dari NIM, Program Studi, Skema Ujian, Tanggal Ujian, keterangan pindah, dan alasan pindah. 

Kemudian tahap selanjutnya, kamu harus mengajukan permohonan permintaan surat pengantar dari UPBJJ asal. 

Bagi kamu yang terdaftar di UPBJJ UT Surakarta bisa langsung menuju pelayanan mahasiswa maupun menghubungi narahubung di nomor Whatsapp berikut 081-586-862-727. 

Setelah mendapatkan surat pengantar, maka tahap berikutnya adalah mengkonfirmasi diri ke UT daerah tujuan. 

Kamu bisa langsung menunjukkan surat pengantar di kantor UPBJJ UT tujuan supaya bisa mengikuti ujian UTM di daerah yang dituju. 

Untuk semester genap 2023.1 ini, pengajuan numpang ujian UTM hanya dilayani sampai dengan tanggal 10 Juni 2023. Segera ajukan permohonan biar tak kecele ya!. ***