LPM Mayantara

LPM Mayantara

Gandeng Sejumlah Unit Kegiatan Mahasiswa, UKM E-Sports Adakan Makrab Collaboration untuk Perkuat Kerja Sama




Peserta malam pengakraban berfoto bersama usai kegiatan, pada Kamis (1/6)
Peserta malam pengakraban berfoto bersama usai kegiatan, pada Kamis (1/6). (Foto: Istimewa)

Editor : I.K Nino Sativara | Penulis : Ega Kurniawati


MAYANTARA-  UKM Esport berkolaborasi dengan beberapa UKM lain mengadakan malam keakraban (makrab) pada Rabu (31/5) hingga Kamis (1/6)




Sejumlah Unit Kegiatan Mahasiswa yang tergabung dalam kegiatan makrab tersebut diantaranya UKM Badminton, UKM tari, UKM IT, UKM FVGraphy, dan UKM MC. 





Kegiatan malam pengakraban berjudul "Makrab Collaboration" itu bertempat di Villa Alaska, Tawangmangu, Karanganyar dengan tema “Dari Keberagaman Wujudkan Keakraban”.





“Tujuan diadakannya UKM Collaboration ini untuk memperkenalkan dan mengakrabkan sesama

mahasiswa UT Surakarta agar dapat saling membantu dan bekerja sama dalam event

selanjutnya” ujar Ardy Wiranata Kusuma, Ketua Panitia Makrab.




Beragam kegiatan dilakukan selama acara berlangsung. Adapun acara makrab dibuka dengan saling memperkenalkan diri antar peserta dan menjelaskan tentang UKM masing-masing.





Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan aktivitas makan malam sembari membuat api unggun diselingi permainan pemecah suasana atau ice breaking. 





Pada hari kedua, kegiatan dibuka dengan jalan sehat dilanjutkan dengan makan pagi.




Salah seorang peserta, Arilza, mengungkapkan kegembiraan dan kesan setelah mengikuti acara tersebut.

 




“Karena acara ini kita bisa bersenang-senang bersama, menjadi momentum untuk mengenal mahasiswa UT yang akan menjadi nostalgia berharga seumur hidup saya”.